Minggu, 22 Desember 2013

Tanya Jawab 21



Tanya Jawab

Umat Bertanya :

Ketika masih muda, saya pernah melakukan hal yang memalukan, karena itu lebih baik saya memilih untuk mati saja. Setelah belajar Ajaran Buddha, saya menjadi sering merasa curiga, selalu merasa ada orang yang sedang menggosip di belakang saya, saya sungguh malu dan tidak sanggup menghadapinya. Bila terpikir hal ini, saya tidak berdaya melafal Amituofo, hidupku dipenuhi tekanan batin, apa yang harus saya lakukan?

Master Chin Kung Menjawab :

Menurut pada apa yang anda katakan, ini adalah rintangan Mara, harus ada Kalyanamitra yang memberi pengertian pada dirimu, lepaskan tali ikatan suka dan benci. Di luar negeri pada umumnya jika bertemu masalah ini, orang akan pergi mencari psikiater yang kemudian menggunakan untuk ilmu hipnotis untuk mengurai pokok permasalahan anda.  Masa kehidupan lampau dan masa kehidupan sekarang, jodoh yang kita temui tidak sama, jika kita telah memahami persoalan masa lalu dan sekarang maka ikatan cinta dan benci ini dapat kita urai. Tentu saja Buddha Dharma lebih tinggi daripada psikiater ini, dapat menjelaskan dengan lebih menyeluruh, tetapi jika tidak dapat bertemu dengan kalyanamitra maka hal ini akan lebih sukar.

Ajaran Buddha mengatakan bahwa orang yang telah melakukan lima perbuatan jahat yang berat dan sepuluh kejahatan juga dapat dipertobatkan. Di dalam Amitāyurdhyāna-sūtra dikisahkan bahwa Pangeran Ajatasatru membunuh ayahnya dan mencelakai ibundanya, bekerjasama dengan Devadatta memecah belah Sangha, lima perbuatan jahat dan sepuluh kejahatan dilakukannya. Menjelang ajalnya Raja Ajatasatru bertobat dengan setulus hati, melafal Amituofo bertekad lahir ke Alam Sukhavati dan akhirnya berhasil, terlahir di bunga teratai tingkatan atas menengah, melalui pelajaran ini, memahami bahwa jasa kebajikan dari pertobatan sungguh tak terbayangkan! 
     



問:年輕時曾做見不得人之事,為此尋死未遂。學佛後仍疑神疑鬼,總覺他人在背後指點,羞愧難當。思及此事,無法念佛,生活非常壓抑,請問該如何?

答:根據你的說法,這確實是魔障,必須有善知識開導,把情結解開。在外國遇到這種事情,可以看心理醫生,但在美國可用催眠術把癥結解開。過去、今生我們遇到的緣不一樣,如果將前後事實都搞清楚,這個情結就能化解。當然佛法比這些心理醫生更高明,所說的更透徹,但是遇不到善知識就比較困難了。

佛法講極重的五逆十惡罪都可以懺悔。《觀無量壽佛經》講的阿闍世王,殺父親、害母親,跟提婆達多合作破壞僧團,五逆十惡罪造全了。阿闍世王臨命終時至心懺悔,念佛求生淨土,結果往生了,品位是上品中生。我們透過這樣的學習,真正了解懺悔功德不可思議!21-90-48